Monday, January 16, 2012

Hati Ampela Bacem Sambal Parahyangan


Bahan:
- 500 gram hati ayam, bersihkan
- 500 gram ampela ayam, bersihkan
- 150 gram asam jawa, larutkan
- 200 gram gula merah
- 1 sendok makan ketumbar bubuk
- 3 lembar daun salam
- 1 lembar sereh, dimemarkan
- Garam secukupnya
- Merica secukupnya
- Vetsin secukupnya

Sambal Parahyangan:
- 500 gram lombok besar
- 100 gram bawang merah
- 4 buah tomat sambal
- 150 gram cabai rawit
- 50 gram terasi
- 6 buah jeruk purut
- 50 gram gula merah
- garam secukupnya
- vetsin secukupnya

Cara Membuat:
1.      Siapkan panci ukuran sedang, isi air ± 2 liter. Masukkan asam, ketumbar, gula merah, sereh, daun salam, laos, garam, merica, dan vetsin. Masak sampai mendidih.
2.      Masukkan ampela dan hati ayam, masak dengan api kecil supaya bumbu meresap dengan baik.
3.      Masak terus dengan api kecil ± 30 menit, sampai airnya agak mengental. Angkat dan goreng sebentar dengan minyak panas.
4.      Hidangkan dengan sambal Parahyangan, nasi putih, dan lalapan segar.
5.      Sambal Parahyangan: siapkan minyak di penggorengan. Lalu, goreng semua bahan kecuali jeruk purut dan gula merah.
6.      Setelah itu diangkat lalu diuleg dengan gula merah tapi tidak terlalu halus. Bumbui dengan perasan jeruk nipis, garam, dan vetsin.
7.      Siap untuk dihidangkan.

No comments:

Post a Comment